Escape the Hellevator! adalah game petualangan orang pertama yang mengharuskan kamu jadi orang yang terbaring di tempat tidur rumah sakit dan harus menghadapi berbagai tes demi bertahan hidup.
Pada awal petualangan, seorang pria yang menyamar jadi pendeta memotong kabel lift yang kamu naiki, dan kamu harus menyelesaikan teka-teki rumit secepat mungkin jika ingin tetap hidup. Ingat, ini baru tes pertama, ada banyak lagi yang menanti, termasuk beberapa yang akan terjadi dalam kepala si tokoh.
Gameplay Escape the Hellevator! sangat mirip dengan game petualangan dan teka-teki orang pertama lain. Kamu harus menemukan objek berguna dan berusaha mengombinasikannya untuk menyelesaikan teka-teki.
Contoh gameplay Escape the Hellevator! adalah level pertama. Untuk melewatinya, kamu harus menggunakan pisau bedah untuk membuka bantal, menemukan obeng di dalamnya, lalu membuka panel lift.
Escape the Hellevator! adalah kombinasi yang bagus antara teka-teki dan petualangan, dengan cerita menarik dan grafik vignet komik yang luar biasa.
Komentar
Belum ada opini mengenai Escape the Hellevator!. Jadilah yang pertama! Komentar